Electronic Resource
Pengaruh Kualitas produk, Kualitas pelayanan, Promosi dan Lokasi terhadap Keputusan pembelian Mie Gacoan Cabang Sukun Malang
Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui apakah Kualitas produk,
Kualitas pelayanan, Promosi dan Lokasi berpengaruh terhadap Keputusan
pembelian Mie Gacoan Sukun Malang. Variabel-variabel bebas pada penelitian
ini adalah Kualitas produk, Kualitas pelayanan, Promosi dan Lokasi, sedangkan
variabel terikat adalah Keputusan pembelian. Jenis penelitian ini adalah
Explanatory research.Teknik pengambilan sampel pada penelitian ini adalah
accidental sampling dimana tipe pemilihan sampel secara acak atau kebetulan,
jadi siapa saya yang ditemui peneliti yang dianggap cocok dan pas sebagai
responden penelitian. Penelitian ini dilakukan di Sukun Malang dengan sampel
sebanyak 114 konsumen Mie Gacoan Sukun. Teknik analisis yang digunakan
adalah analisis regresi linear berganda. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa
baik secara simultan maupun parsial variabel Kualitas produk, Kualitas pelayanan,
Promosi dan Lokasi berpengaruh positif dan signifikan terhadap Keputusan
pembelian.
| SB00821S | KKI 658 LIS p/s | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain