Electronic Resource
Pengaruh Penggunaan Gadget Terhadap Kemampuan Mengelola Emosi Diri Anak Kelompok B Di Tk Santa Maria 3
Gadget merupakan salah satu teknologi yang sangat berperan pada era globalisasi saat ini. Penggunaan gadget pada anak usia dini hanya digunakan untuk bermain game dan menonton youtube. Kemampuan anak dalam mengelola emosi dan berinteraksi dengan orang lain sangat dibutuhkan ketika anak akan memasuki di lingkungan sekitarnya . Tanpa kemampuan emosi dan melakukan interaksi yang baik, anak akan merasa kesulitan untuk beradaptasi dengan lingkunganya.
Berdasarkan hasil observasi peserta didik kelompok B di TK Santa Maria 3 malang dengan adanya situasi sekarang pandemi covid – 19 anak –anak lebih banyak menghabiskan bersama orang tua . Di rumah anak sering diberi gadget sehingga akan berpengaruh kesemuanya seperti anak kurang berinteraksi dengan dan bergaul bersama teman - temanya karena anak lebih fokus dengan bermain gadget menonton youtube sampai lupa waktu.
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh penggunaan gadget terhadap kemampuan mengelola emosi diri anak kelompok B TK Katolik Santa Maria 3 Malang .
Metode yang digunakan dalam penelitian ini yaitu metode deskriptif .Subyek dalam penelitian ini yaitu 32 orang tua wali yang terdiri dari 20 laki - laki dan 12 perempuan .
Teknik analisis data yang utama digunakan dalam penelitian ini adalah analisis deskriptif presentase. Uji validitas dan reliabilitas instrumen yang digunakan untuk mengetahui kualitas pertanyaan yang dibagikan kepada orang tua wali murid anak kelompok B TK Katolik Santa Maria 3 Malang sebagai alat untuk mengukur penelitian dalam skripsi ini. Angket yang digunakan berupa pertanyaan dengan pilihan 4 skor alternatif jawaban sebagai berikut Selalu (SL) , Sering ( SR) , Jarang ( JR) , Tidak Pernah ( TP ) .
Saran dalam penelitian ini kepada orang tua agar memberikan batasan waktu anak menggunakan gadget . Orang tua juga harus lebih waspada terhadap anak yang sering bermain gadget karena akan mengurangi interaksi anak dengan lingkungan sekitar. Dan bagi para guru diharapkan lebih bijak dan kritis terhadap siswa yang menggunakan gadget karena bagaimanapun juga , gutu adalah orang tua kedua bagi anak jika disekolahkan .
21345734/SB/2024 | KKI 372 MAR p/s | Perpustakaan Unikama | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain