Electronic Resource
Pengembangan Game Edukasi Sains Map Adventure Berbasis Web pada Materi Metamorfosis Untuk Siswa Kelas IV Sekolah Dasar
Penelitian ini memiliki latar belakang tentang kurangnya penggunaan
mediapembelajaran khususnya pada mata pembelajaran ipa materi metamorfosis.
Penggunaan media pembelajaran ini dapat membantu proses pembelajaran. Penelitian ini
bertujuan untuk mengetahui kelayan, kepraktisan, dan keefektifan media pembelajaran.
Penelitian ini merupakan jenis penelitian pengembangan dengan menggunakan
model pengembangan ADDIE. Pengembangan ADDIE memiliki 5 tahap, yaitu Analysis
(menganalisis), Design (mendesain), Development (mengembangkan), Implementation
(mengimplementasi), dan Evaluation (mengevaluasi). Instrumen yang digunakan untuk
mengetahui kelayakan media pembelajaran menggunakan lembar validasi oleh ahli materi,
ahli bahasa, dan ahli media. Instrumen kepraktisan media pembelajaran menggunakan
lembar angket untuk guru dan siswa. Soal evaluasi pada Web yang berbentuk Game
digunakan untuk mengetahui keefektifan media pembelajaran.
Hasil penelitian media pembelajaran Game Edukasi berbasis Web dinilai
kelayakannya oleh ahli media, ahli bahasa, ahli materi dengan perolehan skor masingmasing 84,7%, 75%, dan 86,1% masuk dalam kategori layak. Penilaian kepraktisan melalui
angket guru kelas 4 dan 15 siswa kelas 4 dengan skor perolehan masing-masing 93% dan
90,4% masuk kategori praktis. Keeefektifan media pembelajaran Game Edukasi berbasis
Web dilihat dari hasil Soal evaluasi pada Web yang berbentuk Game dengan perolehan
nilai 86,1 masuk kategori efektif. Berdasarkan hasil tersebut, media pembelajaran Game
Edukasi berbasis Web dapat digunakan dalam pembelajaran karena telah memenuhi kriteria
layak, praktis, dan efektif.
| SB00627S | KKI 372 MAW p/s | Perpustakaan Unikama | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain