Electronic Resource
Upaya peningkatan kemampuan berfikir kritis melalui pendekatan pembelajaran bermakna pada siswa kelas IV SD Negeri Tegalrejo 01
Penelitian ini dilatar belakangi dari kurangnya kemampuan berfikir kritis
pada pembelajaran Ilmu Pengetahuan Alam (IPA) yang cenderung berpusat pada
buku (text book oriented) dan kurang menggunakan berbagai metode dalam
pembelajaran pada siswa SD Negeri Tegalrejo 01.Tujuan dari penelitian ini
adalah untuk meningkatkan kemampuan berfikir kritis siswa pada pembelajaran
Ilmu Pengetahuan Alam dengan menerapkan pendekatan pembelajaran bermakna
pada kelas IV SD Negeri Tegalrejo 01 Kecamatan Tempursari Kabupaten
Lumajang Tahun 2022/2023.
Jenis penelitian ini menggunakan rancangan Penelitian Tindakan Kelas.
Dalam Penelitian Tindakan Kelas ini ada empat tahap meliputi : 1) Perencanaan,
2) Pelaksanaan 3) Observasi, 4) Refleksi. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas
IV dengan jumlah 20 siswa. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini berupa
lembar observasi, test tulis dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan
dalam penelitian berupa, data kualitatif.
Pendekatan pembelajaran bermakna mampu menunjukkan pembelajaran
yang aktif, kreatif, dan efektif karenanya dapat meningkatkan hasil belajar siswa
dalam belajar. Pada pra-tindakan nilai rata-rata kelas 61 sedangkan persentase
ketuntasannya adalah 10 %. Pada siklus I mengalami peningkatan nilai rata rata
yakni menjadi 80,25 sementara persentase ketuntasannya meningkat menjadi 90
%. Pada Siklus II terjadi peningkatan hasil belajar siswa menjadi 85 %, dengan
pesentasi ketuntasannya 100 %. Dari hasil pengujian dapat disimpulkan bahwa
pendekatan pembelajaran bermakna untuk siswa sekolah dasar dapat dikatakan
berhasil meningkatkan hasil belajar siswa pada pembelajara Ilmu Pengetahuan
Alam (IPA)
| SB00377S | KKI 372 AFN u/s | Perpustakaan Unikama | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain