Electronic Resource
Gambaran Sosiopsikologis Tokoh dalam Novel Perempuan Berkalung Sorban karya Abidah El Khalieqy
Novel atau cerpen sebagai bagian dari bentuk sastra, merupakan jagad realita yang di dalamnya terjadi peristiwa dan perilaku yang dialami dan diperbuat manusia (tokoh). Secara kategori sastra berbeda dengan psikologi, sebab sastra berhubungan dengan fiksi, drama, puisi, esai yang diklasifikasikan ke dalam seni (art) sedang psikologi merujuk pada hal ilmiah tentang perilaku manusia dan kehidupan. Secara fungsional psikologi mempunyai hubungan yang erat dengan karya sastra, yaitu sama-sama berguna untuk mempelajari keadaan-keadaan jiwa orang lain. Bicara tentang manusia dan kehidupan sastra juga berhubungan erat dengan sosiologi karena sosiologi mengungkapkan banyak fakta tentang perilaku manusia dan sosialnya. Masalah-masalah yang biasa pada situasi yang timbul secara berulang dibedakan dan data yang berhubungan dengan masalah-masalah ini digabungkan, dicatat, diklasifikasikan dan diatur serta disusun sedemikian rupa.
Dalam penelitian ini masalah utama yang dibahas adalah bagaimana psikologis tokoh utama perempuan dalam novel Perempuan Berkalung Sorban karya Abidah El Khalieqy?, serta bagaimana sosiologis tokoh utama perempuan dalam novel Perempuan Berkalung Sorban karya Abidah El Khalieqy?
Penelitian ini bertujuan untuk memperoleh deskripsi secara objektif tentang sosiopsikologis tokoh dalam novel Perempuan Berkalung Sorban karya Abidah El Khalieqy. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif yaitu metode yang menggambarkan atau menuliskan fakta-fakta atau gejala-gejala secara sistematis tentang gambaram sosiopsikologis tokoh dalam novel Perempuan Berkalung Sorban karya Abidah El Khalieqy.
Hasil penelitian diperoleh delapan macam persoalan sosiopsikologis yang dialami oleh tokoh utama perempuan yaitu: insting hidup atau insting seks, insting mati, id, ego, superego, fakta sosiologis, tindakan sosiologis, khayalan sosiologis, dan realitas sosial.
Berdasarkan hasil penelitian di atas disarankan hendaknya dimanfaatkan (1) sebagai bahan pendukung dalam pengajaran sastra, sebab dalam novel tersebut banyak menceritakan hal-hal yang bersifat sosial dan religious. Dengan demikian siswa di didik untuk dapat menjadi seseorang yang mempunyai jiwa social tinggi dan taat pada hokum-hukum islam, (2) sebagai masukan dengan telah ditemukannya gambaran sosiopsikologis tokoh dari jalan cerita novel tersebut, (3) diharapkan untuk para peneliti selanjutnya lebih memperdalam masalah yang akan diteliti dengan mengembangkan penelitian lebih lanjut lagi tentang unsur intrinsik, misalnya dilihat dari setting, lattar, plot (alur) serta gaya bahasanya.
SB00150S | kki 410 WAH g/s | Perpustakaan Unikama | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain