Electronic Resource
Proses Kreatif Ratna Indraswari Ibrahim dan Karya-karyanya
Permasalahan yang dibahas dalam penelitian ini meliputi bagaimana peoses kreatif yang dialami oleh Ratna Indraswari Ibrahim dan karya-karyanya. Siapa saja yang membantu dan mendampinginya dalam menyelesaikan karya-karyanya, serta kiprah Ratna Indraswari Ibrahim dalam keidupan bersosial yang relevan
Tujuan penelitian ini adalah memperoleh deskripsi tentang proses kreatif yang dialami oleh Ratna Indraswari ibrahim dan mengetahui siapa sajakah peran pendukunya dalam meneyelesaikan karya-karyanya, serta mengetahui bagaimana kiprahnya dalam kehidupan bersosial yang relevan. Selain itu untuk mengetahui berapa banyak karya yang telah di hasilkan oleh Ratna Indraswari Ibrahim.
Penelitian ini menggunakan Penelitian deskriptif kualitatif, dan menggunakan sistem pendekatan terhadap pengarang. Subjek penelitian yaitu Ratna Indraswari Ibrahim dan karya-karyanya. Instrumen yang digunakan untuk mengumpulkan data dalam penelitian ini adalah berbentuk tes wawancara terhadap beberapa sahabat dekat Ratna Indraswari Ibrahim Teknik pengumpulan data melalui teknik wawancara mendalam.
Berdasarkan penelitian yang telah dilakukan, diperoleh temuan bahwa teknik wawancara mendalam tepat di gunakan untuk penelitian yang menggunakan sistem pendekatan terhadap pengarang dan karya-karyanya.
Dari temuan penelitian tersebut, peneliti mengambil simpulan bahwa penggunaan teknik wawancara mendalam tepat untuk mengetahui bagaimana proses kreatif yang dialami oleh Ratna Indraswari Ibrahim dan siapa saja peran pendukungnya dalam menyelesaikan karya-karyanya, serta berapa banyak karya yang dihaslkan oleh beliau
SB00148S | kki 410 KRI p/s | Perpustakaan Unikama | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain