Electronic Resource
ABSTRAK Sujiantoro, Erik. 2013. Pembelajaran Menggunakan metode numbered head together (NHT) untuk meningkatkan hasil belajar materi lingkaran pada siswa kelas VIII smp mamba’unnur II poncokusumo tahun pelajaran 2012/2013
Numbered Head Together adalah suatu pendekatan yang dikembangkan oleh Spencer Kagen untuk melibatkan banyak siswa dalam menelaah materi yang tercakup dalam suatu pelajaran dan mengecek pemahaman mereka terhadap isi pelajaran tersebut. Sebagai gantinya guru mengajukan pertanyaan kepada seluruh kelas. Kemudian dari setiap masing-masing kelompok menjawab pertanyaan.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah penerapan model pembelajaran Numbered Head Together (NHT) dapat meningkatkan prestasi belajar matematika siswa kelas VIII SMP MAMBA’UNNUR II.
Penelitian ini dilaksanakan pada siswa kelas VIII SMP Mamba’unnur II tangggal 16 Februari sampai tanggal 21 Februari 2013. Rancangan penelitian yang digunakan adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK). Analisis hasil penelitian yang dipakai adalah nilai rata-rata tes masing- masing 2 siklus. Pada prestasi belajar siklus I nilai tes rata-rata yaitu 88,3 dan nilai prestasi belajar siklus II nilai rata-rata yaitu 82,3. Dengan demikian berdasarkan standar ketuntasan minimal sekolah 75 maka dapat dinyatakan bahwa siswa telah mencapai ketuntasan.
Hasil penelitian ini menunjukan bahwa penerapkan model pembelajaran Numbered Head Together (NHT) dapat meningkatkan prestasi belajar matematika siswa kelas VIII SMP MAMBA’UNNUR II PONCOKUSUMO.
Khususnya guru mata pelajaran matematika di SMP MAMBA’UNNUR II PONCOKUSUMO dalam diskusi kelompok sebaiknya menggunakan pembelajaran kooperatif model NHT karena dapat melatih siswa menjadi aktif, termotivasi dan tentunya prestasi belajar akan meningkat.
Tidak ada salinan data
Tidak tersedia versi lain