Electronic Resource
Pengembangan Modul Ipa Berbasis Contextual Teaching And Learning (CTL) Bab Ekosistem Kelas V Di SDN 03 Ringinsari Tahun Ajaran 2020/2021
Pentingnya penggunaan Contextual teaching and Learning (CTL) dalam pembelajaran IPA yakni: (1) Menghubungkan materi dengan dunia nyata siswa. Sehingga siswa dapat terlibat secara aktif dalam pembelajaran serta mendorong siswa untuk menerapkan dalam kehidupan sehari-hari. (2) Siswa tidak hanya paham materi IPA secara teoritis akan tetapi juga paham berdasarkan belajar yang dilakukan melalui pengalaman. Kurangnya referensi buku ajar yang menarik dan rendahnya pemahaman konsep pada mata pelajaran IPA menjadi permasalahan saat ini. Sehingga penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan modul IPA Berbasis Contextual Teaching and Learning (CTL) untuk meningkatkan pemahaman konsep siswa serta untuk mengetahui kualitas dari produk modul yang dikembangkan meliputi aspek kelayakan dan kepraktisan modul.
Penelitian ini merupakan penelitian pengembangan dengan desain Borg and Gall dengan menggunakan prosedur pengembangan yaitu model 4D yang terdiri dari lima tahap, antara lain: (1) Pendefinisian (define), (2) perancangan (design), (3) pengembangan (develop) dan (4) penyebaran (disseminate). Penilaian kualitas kelayakan dari modul dilakukan dengan menggunakan instrumen angket validasi yaitu: (1) angket validasi ahli materi, (2) angket validasi ahli media, (3) angket validasi ahli bahasa, (4) angket validasi guru kelas V. Sedangkan untuk kepraktisan modul menggunakan instrumen angket kepraktisan modul yang dilihat melalui respon siswa. Subjek dalam penelitian ini adalah siswa kelas V SDN 03 Ringinsari yang berjumlah 19 siswa. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis data validitas modul dan kepraktisan modul yang dianalisis secara kuantitatif dan kualitatif.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) Telah dihasilkan modul IPA Berbasis CTL Bab Ekosistem dengan presentase validitas modul sebesar 92% dengan kategori sangat valid. (2) Uji Kepraktisan modul memperoleh presentase sebesar 91% dengan kategori sangat praktis untuk digunakan siswa dalam belajar. Sehingga modul dapat digunakan oleh siswa sebagai alat bantu belajar mandiri di rumah sebagai alat bantu guru dalam mengajarkan materi IPA bab ekosistem. Namun modul IPA masih perlu adanya penyempurnaan agar produk lebih berkualitas dan pembelajaran lebih optimal.
21345768/SB/2024 | KKI 372 NUR p/s | Perpustakaan Unikama | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain