Electronic Resource
Pengaruh Keputusan Investasi, Keputusan Pendanaan Dan Profitabilitas Terhadap Nilai Perusahaan (Studi Kasus Pada Perusahaan Manufaktur Sub Sektor Makanan Dan Minuman Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Periode 2018-2020)
Tujuan penelitian ini merupakan untuk mengkaji pengaruh keputusan investasi, keputusan pendanaan dan profitabilitas terhadap nilia Perusahaan. metode penelitian ini merupakan jenis kuantitatif. Populasi pada penelitian ini adalah seluruh perusahaan Manufaktur Sub Sektor makanan dan minuman yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia pada Periode 2018-2020 dengan jumlah 30 perusahaan. Teknik pengambilan sampel menggunakan purposive sampling dengan jumlah sampel sebanyak 15 perusahaan yang memenuhi kriteria. Teknik analisis data yang digunakan adalah uji regresi linear berganda, uji asumsi klasik (uji normalitas, uji multikolinearitas, uji heteroskedastisitas dan uji auto korelasi), Uji Hipotesis (Uji f dan Uji t). Berdasarkan hasil analisis regresi ditemukan bahwa: pertama, terdapat pengaruh yang positif antara keputusan investasi terhadap nilai perusahaan. Kedua, terdapat pengaruh yang positif antara keputusan pendanaan terhadap nilai perusahaan. Ketiga, terdapat pengaruh positif antara profitabilitas terhadap nilai perusahaan.
21345195/PB/2022 | KKI 658 KON p/s | Perpustakaan Unikama | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain