Electronic Resource
Pengaruh Citra Destinasi Terhadap Niat Rekomendasi Dengan Kepuasan Pengunjung Sebagai Variabel Mediasi (Study Pada Objek Wisata Kota Batu)
Pariwisata merupakan salah satu mesin penggerak ekonomi dunia dan terbukti mampu memberikan kontribusi terhadap perkembangan ekonomi sebuah Negara termasuk Indonesia. Sektor pariwisata yang terus mengalami peningkatan secara signifikan menyebabkan persaingan antara pengelola destinasi wisata semakin kompetitif salah satunya yang dialami pada objek wisata Kota Batu oleh karenanya para pelaku usaha pariwisata terus melakukan rebranding guna membangun citra destinasi yang kuat melalui kepuasan pelanggan agar menimbulkan niat rekomendasi. Penelitian ini menemukan adanya pengaruh citra destinasi terhadap niat rekomendasi melalui kepuasan pelanggan pada objek wisata Kota Batu. Populasi penelitian ini adalah pengunjung objek wisata Kota Batu di bulan November 2022 dengan ukuran sampel 150 responden. Penelitian ini menggunakan metode nonprobability sampling dan teknik Accidental Sampling. Analisis data dilakukan secara deskriptif dan kuantitatif dengan metode Structural Equation Modeling menggunakan Smart PLS 3.0. Hasil penelitian menunjukkan bahwa citra unik berpengaruh secara signifikan terhadap niat rekomendasi dan kepuasan.
21345069/PB/2022 | KKI 658 KHO p/s | Perpustakaan Unikama | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain