Electronic Resource
Pengaruh Pertumbuhan Ekonomi Pendapatan Asli Daerah Dana Alokasi Umum Terhadap Alokasi Belanja Modal Kabupaten/Kota Nusa Tenggara Timur (apbd Tahun Anggaran 2017-2019)
Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh Pertumbuhan Ekonomi, Pendapatan Asli Daerah, dan Dana Alokasi Umum, terhadap Alokasi Belanja Modal pada Kabupaten/Kota Provinsi Nusa Tenggara Timur Laporan Realisasi APBD Tahun Anggaran 2017-2019. Dalam penelitian ini menggunakan metode deskriptif yang menggunakan data skunder yang diperoleh dari Direktorat Jenderal perimbangan keuangan dan Badan Pusat Statistik (BPS) yang ada di provinsi Nusa Tenggara Timur dengan jumlah sampel sebanyak 66 laporan realisasi anggaran dan data PDRB 22 Kabupaten/Kota seluruh Provinsi Nusa Tenggara Timur. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah metode dokumentasi denganmenggunakan pendekatan kuantatif. Penelitian ini menggunakan analisis regresi linear berganda. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa Alokasi Belanja Modal berpengaruh terhadap Pertumbuhan Ekonomi, Pendapatan Asli Daerah, dan Dana Alokasi Umum. Pertumbuhan ekonomi berpengaruh secara persial terhadap alokasi belanja modal. Bila pertumbuhan ekonomi daerah semakin baik, maka pengaruh pula pada aloksi belanja modal pemerintahan daerah tersebut. Pendapatan asli daerah dan dana alokasi umum berpengaruh secara persial terhadap alokasi belanja modal. Semakin tinggi pendapatan asli daerah maka semakin tinggi pula tingkat belanja modal.
21344654/SB/2022 | KKI 657 KUR p/s | Perpustakaan Unikama | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain