Electronic Resource
Penguatan Keterlibatan Warga Negara Dalam Pembangunan Berkelanjutan Di Bidang Pariwisata ( studi Kasus Di Kota Labuan Bajo Kecamatan Komodo Kabupaten Manggarai Barat)
Tujuan Penelitian ini adalah untuk mengetahui pentingnya penguatan keterlibatan warga Negara dalam pembangunan berkelanjutan di bidang pariwisata, penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian studi kasus, penelitian ini dilakukan di Kota Labuan Bajo.Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah wawancara, observasi dan dokumentasi, teknik analisis data menggunakan triangulasi untuk memperoleh keabsahan data, sedangkan analisis data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu Reduksi, Display dan Verifikasi. Berdasarkan hasil penelitian penguatan keterlibatan warga Negara dalam pembangunan berkelanjutan di bidang pariwisata yang dilakuakan adalah melalui berbagai program seperti sosialisasi, pemberian beasisiwa dive master sekaligus disekolahkan, memafasilitasi sampah dipesisir pantai dan perairan, pemilahan sampah, membuat kerajinan, konservasi penyu serta bantuan pendampingan anakanak desa meningkatakan literasi. Hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa penguatan keterlibatan warga Negara mempunyai dampak positif dalam mewujudkan pembangunan pariwisata yang berkelanjutan dalam hal ini prinsip utamanya planet, people and profit
21344456/SB/2022 | KKI 371.114 ERO p/s | Perpustakaan Unikama | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain