Electronic Resource
Pengembangan Media Pembelajaran Interaktif Berbasisi Adobe Animatic Cc Pada Pembelajaran Ips Materi Keberagaman Budaya Bangsa Indonesia Untuk Siswa Kelas IV Sekolah Dasar
Kurangya penggunaan media interkatif untuk muatan pembelajaran IPS materi keberagaman budaya bangsa Indonesia sehingga belum maksimal dalam menciptakan sua- sana proses pembelajaran yang menarik dan menyenangkan untuk mencapai hasil belajar yang optimal. Maka peneliti mengembangkan media pembelajaran interaktif berbaisis adobe animate cc pada pembelajaran IPS materi keberagaman budaya bangsa Indonesia. Tujuan penelitian ini adalah 1) mengembangkan media pembelajaraninteraktif berbasis adobe ani- mate cc 2) mendeskripsikan kelayakan dari media pembelajaran interaktif berbasis adobe animate cc, 3) mendeskripsikan kepraktisan dari media pembelajaran interaktif berbasis ado- be animate cc, 4) mendeskripsikan keefektifan media pembelajaran interaktif berbasisis ado- be animate cc.
Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian dan pengembangan atau Research and Development (R&D). Model pengembangan yang digunakan dalam penel- tian ini menggunakan jenis ADDIE dengan lima tahapan yakni Analisis (Analysis), Desain (Design), Pengembangan (Development), Implementasi (Implementation), dan Evaluasi (Evaluation). Teknik analisis data menggunakan deskriptif kualitatif dan kuantitatif. Intru- ment yang digunakan lembar validasi ahli materi, ahli desain, ahli bahasa, angket respon calon pengguna (guru) dan siswa. Untuk mengetahui keefektifan produk yang dikembangkan menggunakan evaluasi pretest dan posttest.
Hasil penelitian dan pengembangan meununjukkan bahwa pengembangan media pembelajaran interaktif berbasis adobe animate cc dengan prsentase kelayakan isi oleh ahli materi memperoleh 82% (sangat lalayak), kelayakan penyajian oleh ahli desain memperoleh 98% (sangat layak), dan kelayakan bahasa oleh ahli bahasa memperoleh 96% (sangat layak). Penilaian dari kepraktisan dari calon penggun (guru) memproleh presentase 84% (sangat praktis) dan penilaian kepraktisan oleh siswa memperoleh presentase 91% (sangat praktis). Media ini juga efektif digunakan dibuktikan dengan hasil peningkatan rata-rata (N-gain) data pretest dan posttest diperoleh presentase 85% dengan kriteria tinggi.
Berdasarkan hasil penelitian media pembelajaran interaktif berbasis adobe animate cc yaitu sangat layak, sangat praktis dan efektif digunakan pada pembelajaran IPS materi keberagaman budaya bangsa Indonesia dan pengaruhnya kelas IV SDK Marga Bhakti. Saran penelitian selanjutnya dapat menerapkan media pembelajarran interaktif berbasis adobe animate cc pada materi lain dengan memperbaiki tampilan desain dan referensi untuk mem- perdalam pembehasan materi dalam media pembelajaran.
21344361/SB/2022 | KKI 372 RAH p/s | Perpustakaan Unikama | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain