Electronic Resource
Analisis Implementasi Full Day School Sebagai Upaya Pembentukan Karakter Siswa Di SDN Bandung Rejosari 1 Kota Malang
Karakter sangat penting bagi siswa. Salah satu upaya untuk membentuk karakter siswa yang berkualitas adalah melalui sekolah yang berbasis agama dan menerapkan sistem full day school. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: (1) Implementasi kebijakan full day school dalam pembentukan karakter siswa di SDN Bandungrejosari 1 Kota Malang, dan (2) Permasalahan yang dihadapi sekolah dalam melaksanakan full day school dalam pembentukan karakter di SDN Bandungrejosari 1 Kota Malang.
Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kualitatif dengan jenis penelitian deskriptif pendekatan kualitatif. Lokasi yang dijadikan penelitian berada di SDN Bandungrejosari 1 Kota Malang. Sumber data yang digunakan yaitu data sekunder dan data primer. Adapun instrument yang digunakan oleh peneliti yaitu pedoman wawancara dan dokumentasi. Hasil penelitian ini menunjukkan (1) Pelaksanaan full day school dilaksanakan melalui kegiatan pembelajaran sehari penuh, pembentukan karakter siswa dilaksanakan melalui budaya sekolah yaitu kegiatan rutin, kegiatan spontan dan menggunakan metode pembentukan karakter. Pembentukan karakter siswa juga dilaksanakan melalui kegiatan ekstrakurikuler, dan (2) Permasalahan dalam penerapan full day school dalam pembentukan karakter siswa yaitu kurangnya tenaga kerja, fasilitas belum memadai, siswa belum taat dengan aturan, dan terjadinya penyimpangan perilaku siswa. Implikasi dalam implemetasi full day school dalam pembentukan karakter adalah (1) Sistem full day school lebih memungkinkan terwujudnya pendidikan utuh, (2) Sistem full day school lebih memungkinkan terwujudnya intensifikasi dan efektivitas proses edukasi, dan (3) Sistem full day school merupakan lembaga yang terbukti efektif. Semua perubahan ini diharapkan mampu memberikan pengaruh yang baik untuk sistem pendidikan ke depanya.
2132759/SB/2021 | KKI 372 PET a/s | Perpustakaan Unikama | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain