Electronic Resource
Meningkatkan Kemampuan Sains Melalui Pendekatan High Order Thinking Skill (HOTS) Pada Kelompok B Di TK Mutiara Iman Pakisaji Kabupaten Malang
Sains untuk pendidikan anak usia dini merupakan pembelajaran yang sangat penting untuk memberikan bekal ilmu pengetahuan kepada anak tentang alam dan segala isinya yang memberikan makna terhadap kehidupannya dimasa yang akan datang. Pembelajaran sains untuk anak usia dini sangat penting karena dengan adanya pembelajaran sains untuk anak maka anak-anak bisah mengeksplorasi dengan lingkungan sekitar dan dapat mengenal berbagai macam bentuk kegiatan untuk anak usia dini.sains juga dapat membantu anak untuk mengenal berbagai macam kegiatan-kegiatan yang berada di sekitar lingkungan anak.
Permasalahan tersebut disebabkan karena guru kurang kreatif dalam memberikan kegiatan pembelajaran sains pada anak. Kegiatan sains yang sering digunakan adalah hanya kegiatan menanam dan percampuran warna, sehingga membuat anak-anak cepat bosan dengan kegiatan tersebut. Untuk mengatasi permasalahan tersebut, melakukan penelitian tentang kegiatan sains “percobaan air mengalir dari atas ke bawah”. Solusinya guru harus kreatif dan menciptakan kegiatan-kegiatan baru sehingga anak tidak bosan dengan kegiatan pembelajaran sains anak.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui langkah-langkah meningkatkan kemampuan sains pada anak didik kelompok B TK Mutiara Iman Pakisaji Kota Malang, untuk mengetahui kemampuan sains dapat meningkatkan kegiatan percobaan air mengalir dari dataran yang tinggi ke dataran yang rendah anak kelompok B di TK Mutiara Iman Pakisaii Kota Malang.
Penelitian ini menggunakan penelitian tindakan kelas. dengan menggunakan prosedur tentang penelitian tindakan kelas yang dilakukan dalam dua siklus. Subyek dalam penelitian ini adalah anak-anak TK Mutiara Iman Pakisaji Kota Malang yang berjumlah 14 anak yang terdiri dari 9 anak perempuan dan 5 anak laki-laki. Objek penelitian adalah tentang kemampuan sains.
Hasil penelitian pada siklus I kemampuan sains anak meningkat mencapai 56,02%, pada siklus II kegiatan percobaan air mengalir dari dataran yang tinggi kedataran yang rendah 81,02%. Penelitian dihentikan pada siklus II karena sudah menempuh kriterial keberhasilan indikator.
Kesimpulan dari hasil kegiatan percobaan air mengalir dari dataran tinggi ke dataran rendah dapat meningkatkan kemampuan sains anak didik di TK Mutiara Iman Pakisaji Kota Malang. Saran : menambah wawasan tentang kemampuan sains dengan pendekatan high order thinking skill anak, sebagai dasar dalam pemilihan metode pembelajaran unruk meningkatkan kemampuan sains anak, menjadi salah satu refrensi bagi penulis berikutnya.
2132160/SB/2020 | KKI 372 BHA m/s | Perpustakaan Unikama | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain