Electronic Resource
Pembelajaran Tematik Berbasis Aplikasi Kahoot Pada Siswa Kelas IV SDN Kedung Kandang 1 Kota Malang
Proses pembelajaran tematik memerlukan komponen pendukung berupa media pembelajaran. Media pembelajaran yang menarik dapat menciptakan suasana PAIKEM. Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan Respon siswa terhadap Aplikasi Kahoot dan mendeskripsikan keterlaksanaan pembelajaran dengan menggunakan Aplikasi Kahoot pada Tema 7 Indahnya Keberagaman di Negeriku pada kelas IV SDN Kedungkandang I Kota Malang.
Penelitian ini merupakan jenis penelitian deskriptif naratif dengan pendekatan kualitatif. Subjek dalam penelitian ini adalah guru dan seluruh siswa kelas IV SDN Kedungkandang 1 Kota Malang yang berjumlah 32 siswa. Prosedur pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara, angket dan dokumentasi.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa dengan menggunakan Aplikasi Kahoot: dari aspek ekspresi sebesar 70%, aspek minat sebesar 31%, aspek keaktifan sebesar 38%, aspek kemudahan sebesar 69%, dan aspek ketertarikan sebesar 82%. Sedangkan dari keterlaksanaannya dimulai dari awal pembelajaran, proses atau inti pembelajaran dan pada akhir pembelajaran. Dari semua runtutan kegiatan berjalan dengan lancar dan cukup baik meskipun mengalami kendala, diantaranya dari segi jaringan internet, komputer yang digunakan tiba-tiba eror, dan dari segi siswa itu sendiri, karena Aplikasi Kahoot termasuk aplikasi baru bagi siswa.
Dengan menggunakan Aplikasi Kahoot, siswa menjadi aktif dalam pembelajaran karena strategi PAIKEM mampu menciptakan pembelajaran yang menyenangkan, tidak monoton, dan pemahaman siswa mengenai materi menjadi lebih mudah.
2131674/SB/2019 | KKI 372 AFF p/s | Perpustakaan Unikama | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain