Electronic Resource
Penerapan Model Pembelanjaan Kooperatif Tipe Jigsaw Untuk Meningkatkan Minat Belajar Dan Prestasi Belajar Siswa
Pembelajaran IPA pada jenjang pendidikan SMP masih sulit dipahami sehingga kurang diminati dan dapat mempengaruhi prestasi belajar siswa. Hal ini dapat dilihat melalui kegiatan observasi yang telah dilakukan pada SMP PGRI 01 Singosari. Pada proses pembelajaran IPA lebih khusus pada siswa kelas VII, siswa masih terlihat kurang memahami setiap materi yang telah disampaiakan juga keinginan untuk mempelajari pelajaran IPA masih belum ditunjukkan melalui sikap dan ekspresi para siswa sehingga hal tersebut mempengaruhi prestasi belajar siswa. Tujuan dari penelitian ini adalah (1) mengetahui kualitas proses pembelajaran dengan model pembelajaran tipe jigsaw. (2) mengetahui peningkatan minat belajar fisika siswa kelas VII SMP PGRI 01 Singosari dengan model pembelajaran tipe jigsaw. (3) mengetahui peningkatan prestasi belajar fisika siswa kelas VII SMP PGRI 01 Singosari dengan model pembelajaran kooperatif tipe jigsaw. Jenis penelitian ini adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK) yang dilaksanakan dalam dua siklus yaitu Siklus I dan Siklus II. Subyek dalam penelitian ini yaitu siswa kelas VII D SMP PGRI 01 Singosari. Teknik pengumpulan data yang digunakan observasi, wawancara, tes, dan dokumentasi. Analisis data yang dilakukan yaitu terdiri dari pengumpulan data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan.
Berdasarkan analisis data yang diperoleh (1) penerapan pembelajaran kooperatif tipe jigsaw dapat terlaksana dengan baik dapat dilihat pada siklus I 66% dan pada siklus II sebesar 83% kemudian dirata-ratakan dan diklarifikasikan sesuai dengan kriteria penilaian pelaksanaan pembelajaran dan termasuk dalam kategori baik. (2) minat belajar pada siklus II mengalami peningkatan dibandingkan siklus I yaitu pada siklus I sebesar 79% dan pada siklus II sebesar 83% dapat dilihat dari data observasi minat belajar siswa yaitu setiap tahapan pada siklus I mengalami peningkatan pada siklus II. (3) penerapan model pembelajaran jigsaw dapat meningkat prestasi belajar siswa SMP PGRI 01 Singosari dapat dilihat dari nilai rata-rata dan tingkat ketuntasan siswa mulai dari pra-tindakan sebesar 61 dan ketuntasan belajar siswa sebesar 15% , siklus I sebesar 67 dengan ketuntasan belajar sebesar 55% dan siklus II sebesar 80 dan ketuntasan belajar 91% dan mengalami peningkatan dan telah mencapai KKM.
2129997/SB/2019 | KKI 658 GET p/s | Perpustakaan Unikama | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain