Electronic Resource
Pengembangan Modul Pembelajaran Fisika Berbasis Learning Cycle 5E Materi Suhu Dan Kalor Untuk Menumbuhkan Kemampuan Berpikir Kritis Siswa
Penelitian ini bertujuan untuk: (1) Mengembangkan modul pembelajaran fisika berbasis learning cycle 5E materi suhu dan kalor untuk menumbuhkan kemampuan berpikir kritis siswa, (2) Menganalisis kelayakan modul pembelajaran fisika berbasis learning cycle 5E materi suhu dan kalor untuk menumbuhkan kemampuan berpikir kritis siswa. Penelitian ini dilaksanakan di SMK Negeri 1 Singosari pada semester genap tahun pelajaran 2017/2018. Penelitian ini merupakan penelitian dan pengembangan (R&D) dengan menggunakan model 4D (define, design, development, and dissemination) Thiagarajan yang telah dimodifikasi. Penelitian dibatasi sampai tiga tahap yaitu pendefinsian (define), perancangan (design), dan pengembangan (develop) yang dibatasi sampai uji coba terbatas. Validasi modul oleh 4 validator dan uji coba terbatas kepada 28 siswa. Hasil penelitian diperoleh rata-rata skor segi kelayakan bahasa sebesar 3,6 dengan kriteria sangat sesuai teori, segi penyajian sebesar 3,3 dengan kriteria sangat sesuai teori, dan segi kelayakan isi sebesar 3,3 dengan kriteria sangat sesuai teori. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa modul Pembelajaran Fisika Berbasis Learning Cycle 5E Materi Suhu dan Kalor untuk Menumbuhkan Kemampuan Berpikir Kritis Siswa sangat sesuai teori sehingga layak untuk digunakan.
2129381/SB/2018 | KKI 530 FIT p/s | Perpustakaan Unikama | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain