Electronic Resource
Meningkatkan Aktivitas Dan Hasil Belajar Matematika Siswa Dengan Model Pembelajaran Team Games Tournament (TGT) Pada Siswa SMP Islam Diponegoro Wagir Kabupaten Malang Tahun Pelajaran 2014/2015
Pembelajaran Matematika yang disajikan dengan ceramah dan latihan-latihan individual sering tidak disukai oleh para siswa. Akibatnya siswa menjadi malas bahkan bosan dalam mengikuti pembelajaran matematika sehingga hasil belajar siswa pada mata pelajaran matematika selalu rendah. Untuk menciptakan proses pembelajaran yang menyenangkan, tidak membosankan dan dapat meningkatkan aktivitas serta hasil belajar, maka perlu adanya perubahan pembelajaran yang menarik yaitu dengan menerapkan model pembelajaran Team Games Tournament (TGT). Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan aktivitas dan hasil belajar siswa pada materi sistem persamaan linear dua variabel pada siswa kelas VIII A SMP Islam Diponegoro Wagir Kabupaten Malang semester genap tahun ajaran 2014/2015 melalui model pembelajaran Team Games Tournament (TGT). Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif, sedangkan jenis penelitiannya adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK). Subyek dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas VIII A SMP Islam Diponegoro Wagir Kabupaten Malang yang berjumlah 20 orang. Pengumpulan data yang digunakan pada penelitian ini adalah observasi, catatan lapangan, angket respon siswa, tes tulis, dan dokumentasi. Analisis data yang digunakan pada penelitian ini adalah mereduksi data, penyajian data, menarik kesimpulan dan verivikasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa nilai rata-rata hasil belajar pada siklus I (75,25) dan siklus II (84,5), dengan ketuntasan belajar siswa pada siklus I (70%) dan siklus II (85%). Sedangkan persentase aktivitas siswa pada siklus I (70,67%) dan siklus II (88,33%). Berdasarkan hasil penelitian, maka dapat dikatakan bahwa penerapan model pembelajaran Team Games Tournament (TGT) dapat meningkatkan aktivitas dan hasil belajar siswa kelas VIII A SMP Islam Diponegoro Wagir Kabupaten Malang, dan disarankan kepada guru matematika untuk menerapkan model pembelajaran Team Games Tournament (TGT) atau model-model pembelajaran lain yang lebih variatif dengan pemilihan materi yang sesuai.
2120562/SB/2015 | Perpustakaan Unikama | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain