Electronic Resource
Pengaruh Kondisi Sosial Ekonomi Orang Tua Dan Motivasi Belajar Terhadap Hasil Belajar IPS Geografi Siswa Kelas VIII SMP Negeri 2 Wagir Kabupaten Malang
Keberhasilan belajar siswa ditunjukkan dengan adanya hasil belajar yang baik. Terdapat banyak faktor yang mempengaruhi hasil belajar, di antaranya adalah kondisi sosial ekonomi orang tua dan motivasi belajar. Kondisi sosial ekonomi orang tua yang dimaksud dalam penelitian ini adalah kemampuan-kemampuan yang dimiliki orang tua yang mengarah pada dorongan untuk memenuhi kebutuhan belajar anak. Motivasi belajar yang dimaksud dalam penelitian ini adalah dorongan, alasan, maupun kemauan yang timbul dari dalam diri siswa. Keberadaan dua faktor tersebut sangat penting dalam upaya mengembangkan hasil belajar siswa, sehingga setiap orang tua harus memiliki kesadaran untuk memenuhi kebutuhan belajar anak,.Penelitian ini bertujuan untuk: (1) mengetahui pengaruh kondisi sosial ekonomi orang tua terhadap hasil belajar IPS geografi siswa kelas VIII SMP Negeri 2 Wagir Kabupaten Malang, (2) mengetahui pengaruh motivasi belajar terhadap hasil belajar IPS geografi siswa kelas VIII SMP Negeri 2 Wagir Kabupaten Malang, dan (3) mengetahui pengaruh kondisi sosial ekonomi orang tua dan motivasi belajar terhadap hasil belajar IPS Geografi siswa kelas VIII SMP Negeri 2 Wagir Kabupaten Malang. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa kelas VIII SMP Negeri 2 Wagir Kabupaten Malang semester ganjil Tahun Pelajaran 2013/2014, yang berjumlah 55 siswa. teknik sampling menggunakan sampel populasi, sehingga seluruh anggota populasi dipilih sebagai sampel, yaitu siswa kelas VIII SMP Negeri 2 Wagir Kabupaten Malang menduduki semester ganjil Tahun Pelajaran 2013/2014, yang berjumlah. Data penelitian meliputi kondisi sosial ekonomi orang tua dan motivasi belajar, yang dikumpulkan melalui angket, serta data hasil belajar IPS geografi siswa. Data penelitian dianalisis secara statistik dengan teknik persentase dan multiple regression menggunakan program bantu SPSS 16.0 for Windows. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) Ada pengaruh positif kondisi sosial ekonomi orang tua terhadap hasil belajar IPS-Geografi siswa kelas VIII SMP Negeri 2 Wagir Kabupaten Malang, yaitu p value (0,041) < 0,05, sehingga Ha diterima. (2) Ada pengaruh positif motivasi belajar siswa terhadap hasil belajar IPS-Geografi siswa kelas VIII SMP Negeri 2 Wagir Kabupaten Malang, yaitu p value (0,031) < 0,05, sehingga Ha diterima. (3) Ada pengaruh positif kondisi sosial ekonomi orang tua dan motivasi belajar siswa terhadap hasil belajar IPS-Geografi siswa kelas VIII SMP Negeri 2 Wagir Kabupaten Malang, yaitu p value (0,036) < 0,05, sehingga Ha diterima.
2118953/SB/2015 | KKI 910 MBU p/s | Perpustakaan Unikama | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain