Electronic Resource
Nilai Sosial Budaya Dan Kemasyarakatan Dalam Roman Atheis Karya Achdiat Karta Mihardja
Kata-kata kunci :, nilai sosial budaya, nilai kemasyarakatan, Roman.
Penelitian tentang nilai sosial budaya dan kemasyarakatan dalam roman “Atheis” karya Achdiat Karta Mihardja didasarkan pada pemikiran bahwa nilai-nilai tersebut di atas dapat menjadi pengalaman batin bagi pembaca melalui cara tertentu yang digunakan pengarang dalam media penghubung berupa roman. Penelitian ini bertujuan mendeskripsikan tentang (1) nilai-nilai keagamaan, (2) ilai-nilai sosial budaya, (3) nilai-nilai kemasyarakatan, dan (4) cara pengarang menampilkan nilai-nilai tersebut dalam roman “Atheis” .
Metode penelitian yang digunakan dalam penyusunan penelitian ini adalah metode deskriptif kualitatif dimana salah satu cirinya ialah tidak menggunakan analisis statistik. Penelitian ini lebih mengutamakan metode kepustakaan dengan sejumlah buku terkait sebagai referensi.
Berdasarkan analisis data diperoleh gambaran bahwa dalam roman “Atheis” karya Achdiat Karta Mihardja ini terdapat nilai-nilai, yaitu (1) nilai keagamaan yang meliputi : (a) nilai keagamaan pada diri Hasan kecil, (b) nilai keagamaan pada diri Hasan menjelang dewasa, dan (c) nilai keagamaan pada diri Hasan dewasa; (2) nilai sosial-sosial budaya; dan (3) nilai kemasyarakatan yang meliputi : (a) rasa hormat menghormati, (b) toleransi, (c) sopan santun / adab.
Disamping itu diperoleh pula hasil tentang faktor-faktor yang mempengaruhi terjadinya perubahan nilai-nilai tersebut, yaitu (1) faktor-faktor dari dalam; dan (2) faktor dari luar. Pengarang menampilkan nilai-nilai yang ada tersebut secara langsung dan tidak langsung, melalui dialog dengan tokoh lain, tingkah laku dan pemikiran tokoh.
21344863/SB-S/2022 | KKI 410 UTA n/s | Perpustakaan Unikama | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain